Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia yang lainnya (HR. Thabrani)

Saturday 10 September 2016

Posted by Anisa Wilujeng in | 16:24 No comments
Assalamu'alaikum..
Ini nih hadist yang keren banget (itu kalo menurut gue ya)! :)

"Tututlah ilmu, sesungguhnya belajar yakni pendekatan diri terhadap Allah SWT, dan mengajarkannya merupakan shodaqah. Sesungguhnya ilmu pengetahuan menempatkan orangnya dalam kedudukan terhormat dan mulia. Ilmu yaitu keindahan bagi ahlinya, di dunia dan di akhirat."
(HR. Ar-Rabii)


Yuk, semangat semangat para pencari ilmu! :D

Monday 5 September 2016

Posted by Anisa Wilujeng in | 16:26 No comments
Do you often insult and underestimate other people?
Why you do that? Do it make people respect to you?
NO! Never!
It will describe who you are.
Be humble, please.

Posted by Anisa Wilujeng in | 16:18 No comments
Assalamu’alaikum Wr.Wb.
How are you? ^^

Let’s discuss about Handphone for today.
Nowdays, we know most of people have HP. HP can give a benefit, but it can destroy ourself if we don’t choose the right application.
Do you have HP? What are the applications in your HP? Just lots of game and social media? Please, be a wise.

You can get more benefit if you are wise using it. HP also offer some benefit applications, such as Al-Qur’an Digital, Dictionary, Office, Radio (abroad), English Study, etc. So, please be a wise.

Wednesday 31 August 2016

Posted by Anisa Wilujeng in | 18:47 No comments
Assalamu’alaikum..
Hello everyone! Long time no see! Hehe..
Today, I wanna try to start writing in this blog using english.
Ok, let’s talk about plan after graduate. Have you graduated from university? What is your plan after pass it?

We know there are some options that can you take. You can work, continue your study, married, or take a course. So, what will you choose?

Personally, I always change my plan (hehe). When I was study semester 1 – 6, I had not a planed to continue my study to master. I am not patient to see my students. Beside that, I had a plan to get married in a young age. Haha..

But, I don’t know why since I arrange my S-1 Thesis, I have a desire to continue my study abroad. I felt what I have now to be a teacher is not enough. I should learn more and more. I wanna be the real teacher who can understand the student condition and know what should I do for my students so they can grow better. To produce the best student, we need the best teacher. The best teacher is the person who have a good character, high intelligent, able to influence someone, and inspiring to do a goodness.

To manage students, I think this is a very hard duty because we are managing a human not a thing. Human has lots of characteristic.

I remember what Pak Irud said. Teacher can be the first queue to heaven, but also can be the first queue to the hell.

And about married, I think I should upgrade my personality before I meet my prince, hehe. I wanna be a good wife for him and be a good mother for my children. :D

Are you scholarship hunter? Let’s get it together! 

Okay, I think this is enough for today. If you wanna discuss something with me, just send me an email. See you! May Allah always bless us! :)

Tuesday 19 July 2016

Posted by Anisa Wilujeng in | 23:18 No comments
Assalamu’alaikum Wr.Wb.
Wah, ini ada tulisan saya di bulan Ramadhan kemarin. Belum di upload karena masih belum selesai. Tapi sekarang sudah saya selesaikan. Selamat Membaca! J


Assalamu’alaikum Wr.Wb.
Semangat pagi! J
Alhamdulillaahirobbil’aalamiin, pagi ini kita masih diberi kesempatan hidup.
Selamat bulan Ramadhan ya! Hehe..
Hari ini masuk 17 Ramadhan 1437 H J
Aktivitas apa saja yang kawan-kawan lakukan pada bulan ini?



Pada kesempatan ini, saya ingin berterimakasih kepada Ust.Mutaqqin, guru mengaji saya selama 20 hari di bulan suci Ramadhan ini. Jazakallah khoir Ustadz, semoga kesabaran, ilmu, dan semua kebaikan yang Ustadz ajarkan dilipat gandakan oleh Allah SWT. Aamiin.

Di bulan Ramadhan ini, saya memutuskan untuk mengikuti kelas Mengaji setiap pagi pukul 05.30-07.00 di masjid Syuhada Yogyakarta. #sebagaicalonibuyangbaikharusbisangajiyangbener #haha

Di awal, ada tes untuk menentukan kelas kita cocoknya dimana. Ada empat kelas; kelas pemula, kelas tajwid 1, kelas tajwid lanjutan, dan kelas murotal. Setelah di tes, saya masuk dalam kelas tajwid 1.

Kelas tajwid 1 terdiri sekitar 15-20 orang, usianyapun beragam. Mulai dari adik-adik SD sampai pensiunan, hehe, lucu juga ya sekelas dengan orang-orang yang berbeda usia. Tapi yang jelas, usia tidak menjadi alasan bagi kami untuk tidak belajar, apalagi belajar ngaji.

Saya salut dengan kawan-kawan di kelas saya, mereka bersungguh-sungguh dalam belajar, saya bisa merasakan kesungguhan mereka. Banyak yang berlokasi jauh dari lokasi, tetapi mereka tetap semangat, mereka harus menempuh waktu sekitar 60 menitan untuk sampai di lokasi. Semoga setiap kesungguhan yang baik membuka pintu ridho-Nya. Aamiin.


Sistem pembelajaran ngaji yang Ust.Mutaqqin berikan sangatlah bagus. Beliau mengajar dengan runtut dan penuh dengan kesabaran. Di awal, kami belajar tentang maghroj (tempat keluarnya huruf). Maghroj sangatlah penting, karena ketika kita salah pengucapan, artinya bisa beda. Selain maghroj, hal yang juga berpengaruh adalah panjang pendeknya pelafalan. Beliau memberikan pengajaran terbaik yang beliau bisa bagi kami. Ketulusan beliau melembutkan hati kami. Semoga engkau selalu dalam keberkahan Ust. :D
Posted by Anisa Wilujeng in | 19:41 No comments
Assalamu'alaikum..
Halo pemirsa sekalian! :D
Ada kabar bahagia apa hari ini?
Sudah bersyukur belum hari ini?
Alhamdulillah, Allah masih memberi kesempatan kepada kita untuk menimba ilmuNya yang tersebar di seluruh jagat raya ini.


Nah, pada kesempatan ini saya ingin berbagi tips untuk membuat 'Masker Bengkoang' :D
Haha.. sesuatu yang sebenarnya tidak terpikirkan oleh saya untuk menuliskan ini. As you know that I don't like to 'dandan'. Ya, saya memang sedikit anti dengan dandan. Menurut saya, dandan itu membuat sedikit ribet dan juga membuang waktu. Terlebih saya kasihan dengan wajah saya jika terlalu banyak disuguhi dengan bahan-bahan kimia, hehe.

Mmm, seiring berjalannya waktu, karena saya termasuk orang yang suka sekali dengan kegiatan lapangan, apalagi sewaktu SMP dan SMA doyan banget sama yang namanya panas-panasan, everyday. Jadilah wajah saya terlihat gelap seperti (-_-"). Nah, walaupun sekarang sudah rada mendingan (gak hitam-hitam banget), tapi saya merasa sedikit aneh dengan warna wajah saya, mengapa masih saja terlihat gelap, padahal waktu kecil bisa putih bersinar (hahaha). Yah, mungkin saja karena 'sudah terlalu lama' tidak terawat dengan baik. Dan saya memutuskan untuk mengembalikan ke wujud aslinya, sebagaimana aslinya. FIGHT!

Pencarian termudah tentu saja dengan tanya kepada mbah google, 'cara mencerahkan wajah secara alami'. Prinsip saya tetap sama, saya mencoba untuk tidak menggunakan produk-produk kimia sebisa saya, jika ada yang alami mengapa harus yang kimia? Right? :)

Muncullah beberapa tips. Tetapi saya lebih terlarik yang menggunakan bahan dasar bengkoang. Karena saya suka makan bengkoang (apalagi kalo dibuat lutisan, wah mantabb, hehe).
BTT, kalo temen-temen sering lihat iklan mungkin teman-teman juga tahu bahwa banyak sekali produk kecantikan yang menggunakan ekstrak bengkoang. Yah, ternyata memang bengkoang mempunyai banyak fungsi. Kalo buat wajah sih bisa memutihkan, mencerahkan, mencegah penuaan dini, dan menyegarkan. OK, langsung saja kita mulai cara membuat ekstrak bengkoangnya yaa? :) Are you ready?

                                                            pictsource: dokumen pribadi  

1. Siapkan satu bengkoang berukuran sedang atau boleh juga setengah bengkoang besar.
2. Dikupas kulitnya (kulitnya langsung dibuang aja)
3. Di cuci bengkoangnya
4. Dipotong-potong, kemudian diparut
5. Peras parutannya, air bengkoangnya simpan di mangkuk bening
6. Diamkan air bengkoang selama kurnag lebih satu jam
7. Nanti akan terbentuk semacam endapan di dasar mangkuk
8. Air bengkoangnya dibuang, yang dipakai adalah endapannya (we called it masker)
9. Oleskan masker ke wajah, tunggu 10-15 menit
10. Basuh dengan air hangat, kemudian lanjut dengan air dingin untuk menutup pori-pori
11. Lap wajah menggunakan bahan lembut

Sekian, mudahkan? Selamat mencoba! :D

Sunday 17 July 2016

Posted by Anisa Wilujeng in | 17:22 No comments


"Dan carilah (pahala) negeri akhirat dengan apa yang telah dianugerahkan Allah kepadamu, tetapi janganlah kamu lupakan bagianmu di dunia dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadamu, dan janganlah kamu berbuat kerusakan di bumi. Sungguh, Allah tidak menyukai orang yang berbuat kerusakan." (QS. Al-Qasas[28] : 77)

Search

Bookmark Us

Delicious Digg Facebook Favorites More Stumbleupon Twitter